Berkunjung ke Pulau Bangka tak lengkap rasanya jika belum mengunjungi tempat wisata sejarah. Salah satunya adalah Museum Timah Indonesia Muntok.
Museum Timah Indonesia Muntok yg dulunya bernama “Gedung Hoofdbureau-banka tin winning” ini dibuka untuk umum sejak tanggal 7 November 2013. Bangunan museum ini kental khas arsitektur Eropa yang merupakan warisan sejarah dan dibuat pada zaman kolonial Belanda.
Dengan berdirinya Museum Timah Indonesia Muntok ini di harapkan menjadi salah satu ruang dokumentasi sejarah dengan pertimbangan dikarenakan Kota Muntok tak lepas dari sejarah pertimahan dan sejarah Indonesia. Museum ini merupakan pusat informasi tentang perkembangan teknologi peleburan timah, perkembangan melayu Bangka, pengasingan Bung Karno serta sejarah perang dunia kedua.
——————————
Photo by : @muhammadfajri_14 •
Bangka on Instagram. Tag your Bangka Experience Jelajah Tempat Wisata Bangka to give us permission to repost.
Enjoy your Bangka!
📩 –
Nikmati inspirasi Wisata Bangka hari ini di Liburdulu.com! – Museum Timah Indonesia, Muntok